Senin, 05 Mei 2014

NILAI ADZKIA


ADZKIA menetapkan nilai-nilai yang diharapkan tumbuh intern dalam diri anak. Nilai-nilai tersebut disingkat SALAM yang merupakan kependekan dari Semangat, Karakter, Luas Wawasan, Amanah dan Manfaat :

SEMANGAT
Melakukan  segala sesuatu dengan pro aktif dan penuh antusias.  Selalu berusaha mencapai yang terbaik dan memiliki ketahanan mental.


KARAKTER
Senantiasa menebar salam, senyum dan sapa. Berkata dan berbuat dengan penuh kejujuran dan sopan santun. Selalu memuliakan siapapun dan menjalankan ibadah wajib maupun sunnah dengan mandiri.

LUAS WAWASAN
Aktif menambah wawasan dengan menstimulasi kecintaan terhadap buku, kreatif dalam memunculkan dan mengembangkan ide, solutif dalam menghadapi masalah dan antisipatif dalam melakukan sesuatu.


AMANAH
Senantiasa menyelesaikan urusan dengan penuh disiplin, tanggung jawab, tertib waktu dan mandiri.


MANFAAT
Senantiasa berupaya untuk memimpin berbuat kebaikan, selalu berbagi dan berempati.


0 komentar:

Posting Komentar